Sejatinya teknologi ada dan diciptakan untuk mempermudah pekerjaan manusia, entah itu pekerjaan ringan atau berat bahkan kini sudah beralih ke teknologi.
Tapi sadar nggak sih guys kalo teknologi itu juga punya efek samping dari para penggunanya? bahkan jika sudah parah bisa menyebabkan ketergantungan atau menghilangkan kemampuan kita sebagai makhluk intelektual.
Penasaran apa aja kemampuan yang bisa hilang dari teknologi? berikut inilah 7 Kemampuan Kita Yang Hilang Karena Kemajuan Teknologi!
1. Kemampuan Berhitung
Pict : Odyssey |
Percaya gak percaya, kini sudah banyak bahkan menjamur dengan apa yang namanya aplikasi kalkulator yang ada di cross platform. Tentunya aplikasi yang satu ini sangat berguna untuk melakukan perhitungan dari yang paling sederhana hingga perhitungan yang terbilang kompleks.
Karena kalkulator, mayoritas orang jadi mulai terbiasa menggunakannya secara terus menerus. Akibatnya, kita pun akan di buat menjadi malas berhitung karena selalu di manjakan dengan alat ini.
2. Kemampuan Berkomunikasi Langsung
Pict : Voyage Control |
Komunikasi dengan orang lain itu juga penting , Dengan ditemukannya smartphone, laptop, gadget maka kita akan semakin dimanjakan dengan komunikasi tanpa kendala tempat dan waktu.
jika dahulu orang-orang senang berkomunikasi secara lisan atau bertatap muka secara langsung, tapi kini perlahan banyak diantara kita yang mulai tak mencoba berkomunikasi langsung dan lebih memilih menggunakan teknologi untuk berkomunikasi.
3. Kemampuan Navigasi
Pict : Usability Geek |
Jika dahulu orang menggunakan kemampuan untuk menentukan navigasi, membaca peta, sampai menemukan jalan mana yang ingin dilewati, namun dengan ditemukannya map online, gps maka kini kita mulai dimanjakan dengan teknologi tersebut.
Bahkan dengan google maps dapat memberitau jalur tercepat dari jalan yang ingin kamu tuju. Akibatnya, perlahan-lahan kita mulai melupakan kemampuan naluri navigasi kita.
4. Kemampuan Menulis
Pict : swanwickwritersschool |
Dengan perkembangan teknologi terutama laptop atau smartphone, banyak orang kini hanya senang mengetik dari pada menulis. Jika hal ini terus menerus, maka tidak menutup kemungkinan kita akan kehilangan kemampuan untuk meenulis.
5. Kemampuan Mengingat
Pict : cultofmac |
Dengan adanya teknologi, maka manusia akan lebih di manjakan dengan di temukannya memory. Akibatnya, manusia akan perlahan kehilangan kemampuan mengingat khususnya mengingat nomor telepon. Padahal, bisa mengingat 3 nomor telepon saja dapat menyelamatkanmu dalam keadaan darurat lho.
6. Kemampuan Mengetahui Kiblat
Pict : life-in-saudiarabia |
Dengan aplikasi penunjuk arah kiblat, maka manusia khususnya umat muslim akan dapat mengetahui arah kiblat dengan cepat dan akurat. Dengan aplikasi tersebut, manusia sudah tidak perlu lagi menentukan arah bintang atau matahari. Jika dilakukan secara terus menerus, maka tidak menutup kemungkinan kita akan kehilangan kemampuan menentukan arah kiblat.
7. Kemampuan berjalan
Pict : Huffington Post |
Percaya nggak sih jika kini banyak orang terutama di daerah perkotaan lebih senang menggunakan kendaraan daripada berjalan untuk pergi kesuatu tempat bahkan jika jaraknya tidak terlalu jauh? apalagi dengan adanya fitur transportasi online. Padalahal, dengan berjalan atau berolahraga itu sangat baik untuk kesehatan dan dapat menghindarkan dari segala penyakit.
0 Response to "7 Kemampuan Kita Yang Hilang Karena Kemajuan Teknologi, Percaya Gak Sih?"
Posting Komentar